Ya,
Seperti sebagian kebiasaan saya, “mendadak”. Seperti inilah posting ini. Tiba-tiba, perlu kiranya menulis postingan yang melompat ke minggu tiga puluh tujuh. Berbagai aktifitas dalam kurun waktu dua puluh minggu terakhir sangatlah beragam. Mulai mengurus pot-pot bunga, memecah buah kelapa memakai pisau lalu menumbuk ala Baboon, membeli persiapan buah hati, ngurus urusan rutin, belajar ilmu baru, juga ditambah aktivitas di pekerjaan yang mana kadang tidak terprediksi. Plus, ditambah akhir-akhir ini saya sering berkutat dalam posting politik dadakan jelang pilpres, membuat penulisan di blog ini menurun.
Minggu 13 – 36 barangkali sudah ditulis Chacha secara offline dalam draft di laptopnya. Sayangnya, saat ini laptop kesayangannya masuk bengkel HP (bukan singkatan dari HandPhone) yang mana belum juga sempat mengambil karena waktu yang juga tidak sinkron antara waktu yang tersedia dan jam buka toko. Tadinya hari ini ada waktu, namun kami kedatangan tukan AC yang datang saat listrik padam, jadi molor karena alat cucinya juga memakai listrik. Tidak mengapa, semoga besok bisa diambil.
Draft-draft editan foto di laptop saya juga bertumpuk dengan paperwork kantor dan ebook pelajaran baru sehingga yang terjadi justru terbengkalai. Hal yang saya rasakan sebagai calon bapak tentunya senang. Efek samping yang saya rasakan jadi pelupa beberapa hal lain. Tidak mengapa, yang penting kelupaan itu teralihkan pada kefokusan hal besar yang akan datang.
Barangkali setelah buah hati hadir (aamin), Insyaallah akan saya upadate secara lebih tertib dan berkesinambungan. Mohon doa dari rekan-rekan semoga persalinan lancar dan sehat bagi istri dan bayi saya.


